Foto: Istimewa
Jakarta, Media Indonesia Raya – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Jakarta menggelar kegiatan launching Koperasi Masyarakat Olahraga Indonesia disingkat KOPMI di Gedung KONI DKI Jakarta Jl. Tanah Abang I, Jakarta Pusat, Jumat (2/9/2022).
“Hari ini kita diajak untuk sehat rohani dan ekonominya. Terima kasih kepada KONI DKI Jakarta yang melaunching Koperasi yang bermanfaat bagi anggota dan atlet olahraga,” kata Walikota Jakarta Pusat Dhany Sukma, S.Sos, M.AP saat diwawancarai awak media.
“Dengan adanya KOPMI semoga berguna untuk membantu ekonomi masyarakat Jakarta. Selamat, saya ucapkan atas launching Koperasi Masyarakat Olahraga Indonesia,” imbuh Dhany menambahkan.
Sementara itu, Ketua KONI DKI Jakarta Dr. Hidayat Humaid, M.Pd dalam sambutannya mengatakan launching KOPMI merupakan langkah awal sekaligus momentum dari para Pengurus KONI DKI Jakarta untuk mensejahterakan para atlet cabang olahraga.
“Ini tugas kita para pembina para atlet untuk menggapai cita-citanya. Olahraga berhubungan dengan jiwanya maka Koperasi terkait dengan ekonomi para atlet. Semoga kehadiran koperasi ini bermanfaat bagi atlet. Dengan mengucapkan Bismillah, Koperasi Masyarakat Olahraga Indonesia resmi saya buka,” ucapnya.
Ketua Dewan Pengawas sekaligus Ketua Pelaksana Launching KOPMI Abdul Azis Muslim, SH mengatakan pembukaan Koperasi Masyarakat Olahraga Indonesia (KOPMI) sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama anggota dan atlet cabang olahraga.
“Koperasi ini berasal dari kita untuk kita, terutama untuk mensejahterakan anggota dan atlet cabang olahraga. Anggarannya kita mandiri dan berdikari, tidak bergantung dari APBD,” jelasnya.
Sedangkan Ketua Koperasi Masyarakat Olahraga Indonesia Yusron Arif berharap semua pengurus dan anggota KONI DKI Jakarta bergabung ke KOPMI.
“Semoga kehadiran KOPMI bermanfaat dan bisa mensejahterahkan masyarakat, anggotanya dan atlet cabang okahraga,” ujarnya.
Selain menggandeng pelaku UMKM dengan bazar murah, serangkaian kegiatan berlangsung mulai dari paket sembako murah, senam bersama, zumba dan hiburan ceria.(Win/Red)