Foto: Istimewa

Jakarta, Media Indonesia Raya – Dalam menyambut hari lahir ke 35 tahun, Ikatan Perangkai Bunga Indonesia (IPBI) menggelar rakernas di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Selasa (19/9/2023).

Rakernas organisasi yang telah berdiri sejak 1989 dan memiliki ribuan anggota di seluruh Indonesia itu dihadiri pengurus dari 31 DPD dan 9 DPC IPBI se Indonesia.

Ketua IPBI Lucia Raras Purwaningrum mengatakan, Rakernas ke 9 diselenggarakan dalam rangka mengumpulkan DPD dan DPC seluruh Indonesia untuk mendiskusikan program kerja yang sudah dilakukan selama setengah periode kepengurusan termasuk mendukung program kepengurusan berikutnya.

“IPBI berada di event Flona 2023 ini karena kita menjadi bagian dari sistem hortikultura yang dihulunya ada para petani. Sedangkan kita yang berada dihilir sistem hortikultura mendukung program nasional terutama kesejahteraan masyarakat dalam hal merangkai bunga untuk meningkatkan value atau nilai-nilai yang mensejahterahkan masyarakat Indonesia,” tuturnya kepada awak media seusai acara rakernas.

Sementara Ketua Bidang Pendidikan IPBI, Andi Jati Utomo menambahkan bahwa pada tanggal 21 September 2023 menjadi puncak kegiatan dalam rangkat menyambuy hari jadi IPBI.

“Akan ada simposium yakni pagelaran bertemakan “Nyiur” yang artinya kelapa berupa kreatifitas lipatan daun kelapa yang banyak dipakai masyarakat Indonesia. Itu yang perlu dilestarikan sebagai budaya Indonesia yang diperkenalkan kepada masyarakat internasional. Syukur-syukur kedepannya menjadi budaya masyarakat heritage yang dapat dihargai masyarakat internasional,” ujarnya.

Sedangkan Hesti Awungu selaku Sekretaris Umum IPBI mengemukakan kegiatan rakernas menjadi agenda IPBI sesuai anggaran dasar rumah tangga yang diselenggarakan minimal 5 tahun sekali. Selain itu, menurut dia ada juga kegiatan tahunan atau simposium dengan beberapa kategori yaitu pendidikan, organisasi, teknologi dan lainnya.

“Saat ini sudah lebih dari 1500 anggota IPBI yang terdaftar dan kita saat ini sedang menyiapkan sistem pendaftaran keanggotaan IPBI secara digital. Jadi nantinya masyarakat bisa mendaftar ke lewat situs web ipbi.org,” tukas Lucia Raras.(Win/Red)

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!